Moto Pad 60 Pro, Tablet 7 Jutaan Yang Bikin IPad Ketar-Ketir!

Thumbnail promo Moto Tab 60 Pro berwarna hijau dengan gambar tablet berlayar besar di bagian kiri dan teks promosi “Tablet 7 Jutaan yang Bikin iPad Ketar-Ketir” di sebelah kanan.
Moto Tab 60 Pro — tablet kelas premium dari Motorola yang hadir dengan layar 12,7 inci 144Hz, stylus bawaan, dan performa tangguh berkat MediaTek Dimensity 8300.

Sabilulhuda, Yogyakarta: Moto Pad 60 Pro, Tablet 7 Jutaan Yang Bikin IPad Ketar-Ketir! – Motorola tampaknya makin serius menjajal pasar Indonesia di tahun 2025 ini. Setelah sebelumnya merilis beberapa smartphone seperti Moto G45 5G, Moto H60 Fusion, hingga Moto G86 Power. Kini mereka melebarkan sayap ke lini tablet melalui produk barunya yaitu Moto Pad 60 Pro.

Tablet ini hadir dengan layar yang besar, dukungan stylus bawaan, serta performa yang kencang berkat MediaTek Dimensity 8300.

Desain Dan Build Quality

Moto Pad 60 Pro tampil elegan dengan desain bodi flat dan bahan aluminium yang terasa solid di tangan. Warna yang ditawarkan hanya satu, yakni Pantone Bronze Green, sehingga memberikan kesan premium dan profesional. Tablet ini memiliki bobot 614 gram dan ketebalan hanya 6,9 mm, jadi cukup ramping untuk ukuran layar 12,7 inci.

Menariknya, tablet ini sudah memiliki sertifikasi IP52, yang artinya tahan terhadap debu dan percikan air, meski tentu tidak disarankan untuk di gunakan di bawah air.

Pada bagian bodinya, juga terdapat empat speaker JBL quad speaker, dua di sisi kanan dan dua di sisi kiri. Suara yang dihasilkan juga terasa lantang dan seimbang dengan bass cukup kuat serta vokal yang jelas.

Layar Dan Visual

Tablet ini menggunakan panel IPS LCD 12,7 inci dengan resolusi 2944 x 1840 piksel dan refresh rate adaptif hingga 144Hz. Warna yang dihasilkan juga terasa tajam dan cerah, apalagi tersedia dua mode tampilan yaitu Standard dan Vibrant.

Baca Juga:

Mode Standard mendekati 100% sRGB, jadi cocok untuk pekerjaan visual seperti editing foto atau video. Sedangkan mode Vibrant dapat memberikan saturasi warna yang lebih tinggi dengan cakupan hampir 100% DCI-P3 yang jarang untuk layar IPS.

Tingkat kecerahan maksimumnya ada di sekitar 415 nits, sehingga cukup baik untuk penggunaan indoor dan masih bisa terlihat jelas di luar ruangan. Bezel-nya pun tipis dan simetris, yang membuat tampilan layar terasa lega dan modern.

Performa Dan Spesifikasi

Moto Pad 60 Pro ditenagai oleh MediaTek Dimensity 8300, yang di padukan dengan RAM 8GB LPDDR5X dan fitur RAM Boost hingga 5GB tambahan. Untuk penyimpanan, tersedia 256GB UFS 4.0, yang tergolong sangat cepat di kelasnya.

Sayangnya, tablet ini masih Wi-Fi only, tanpa dukungan jaringan seluler. Namun, konektivitas Wi-Fi 6 dan Bluetooth 5.3 sudah di sertakan dengan codec lengkap serta dukungan USB OTG.

Sistem operasinya adalah ZUI 17 berbasis Android 15, yang merupakan turunan antarmuka Lenovo. Tampilannya minimalis, bebas iklan, dan tetap membawa fitur khas Motorola seperti Smart Connect.

Stylus Dan Fitur Pendukung

Dalam paket penjualan, Motorola menyertakan Moto Pen Pro, yaitu stylus yang mendukung 4096 level tekanan. Stylus ini terasa responsif, minim delay, dan sudah memiliki fitur palm rejection yang baik. Sehingga cocok saat kamu gunakan untuk menggambar, menulis catatan, hingga membuat mind map.

Kamera Dan Video Call

Moto Pad 60 Pro memiliki kamera belakang 13MP (f/2.2) dengan kemampuan merekam video hingga 4K 30fps, serta kamera depan 8MP (f/2.0) untuk kebutuhan video call.

Kualitas tangkapan fotonya cukup baik di pencahayaan yang cukup, dan mikrofon internalnya juga bersih untuk kebutuhan meeting online.

Untuk aplikasi seperti Google Meet, tablet ini sudah mendukung efek virtual background, blur, hingga filter interaktif. Jadi sangat cocok untuk pelajar atau profesional yang sering melakukan video conference.

Baca Juga:

Baterai Dan Pengisian Daya

Tablet ini dibekali dengan baterai yang berkapasitas cukup besar 10.200 mAh dengan dukungan fast charging 45W. Dalam pengujian, tablet mampu memutar video lokal 1080p hingga 18 jam 44 menit. Hasilnya yang memang cukup solid untuk tablet berlayar besar ini.

Pengisian dayanya juga terbilang cepat, dari 0% ke 50% hanya membutuhkan waktu 46 menit, dan hingga penuh dalam 1 jam 41 menit menggunakan charger bawaan 68W.

Harga Yang Tidak Bikin Kantong Kosong

Moto Pad 60 Pro di jual di Indonesia dengan harga Rp6.999.000 untuk varian 8GB + 256GB. Dengan harga tersebut, kamu sudah mendapatkan paket lengkap dengan stylus bawaan, performa tinggi, layar 144Hz, serta pengalaman Android yang bersih tanpa iklan.

Kelebihan:

  • Layar besar 12,7 inci 144Hz, warna akurat
  • Performa kencang dengan Dimensity 8300
  • Stylus Moto Pen Pro sudah termasuk
  • OS ringan tanpa bloatware
  • Smart Connect berguna untuk produktivitas

Kekurangan:

  • Belum ada keyboard case bawaan
  • Wi-Fi only (tanpa slot SIM)
  • Performa maksimal butuh cooling tambahan